Identifikasi Tingkat Kerawanan Longsor di Kabupaten Karo Berdasarkan Karakteristik Wilayah

Penulis

  • Muhammad Ridha Syari’I Damanik Universitas Negeri Medan
  • Elsa Kardiana Universitas Negeri Medan
  • Mutiara Cristeofani Hutauruk Universitas Negeri Medan
  • Kerin Sisca Octaviani Luahambowo Universitas Negeri Medan
  • Angelina Setia Simamora Universitas Negeri Medan
  • Girang Stevani Bancin Universitas Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.56832/mudabbir.v5i2.2086

Kata Kunci:

Risiko Longsor, Kabupaten Karo, Sistem Informasi Geografis (Sig), Curah Hujan, Kemiringan Lereng

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat risiko longsor di Kabupaten Karo dengan menggunakan data spasial dari Sistem Informasi Geografis (SIG). Kabupaten Karo memiliki bentang alam yang berbukit, lereng curam, dan kondisi geologi yang tidak stabil, sehingga rentan terhadap longsoran, terutama ketika hujan deras. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan studi kasus, dengan menganalisis data sekunder seperti curah hujan, kemiringan lereng berdasarkan Digital Elevation Model (DEM), jenis tanah, dan penggunaan lahan. Data tersebut diolah menggunakan teknik pembobotan dan overlay untuk membuat peta zonasi kerawanan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa risiko longsor dipengaruhi oleh faktor alam dan aktivitas manusia. Beberapa wilayah seperti Tiganderket, Naman Teran, Payung, Simpang Empat, dan Barusjahe masuk dalam kategori kerawanan tinggi karena terletak di daerah perbukitan, memiliki curah hujan tinggi, tanah yang mudah menyerap air, serta perubahan penggunaan lahan yang tidak terencana. Sementara itu, area dataran seperti Berastagi, Kabanjahe, dan Tiga Panah cenderung memiliki risiko yang lebih rendah. Temuan ini menunjukkan bahwa pentingnya penerapan penataan ruang yang mempertimbangkan risiko, rehabilitasi lingkungan, pengembangan sistem peringatan dini, dan edukasi masyarakat untuk mengurangi dampak longsor di masa depan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi dasar dalam menyusun kebijakan mitigasi bencana di Kabupaten Karo.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2025-12-12

Terbitan

Bagian

Table of Content | Artikel